Thursday, May 19, 2016

Renungan Harian Seri Bilangan Pasal 1

Bilangan
PASAL 1

Dalam perjalanan hidup ini, baik secara pribadi, komunitas, sebagai kota dan negara kita sangat membutuhkan orang-orang yang SIAP, orang-orang yang bisa dan terampil dalam kepemimpinan, orang-orang yang militant didalam mempertahankan suatu karier, kesuksesan kota dan negara.

Di pasal 1 ini, Tuhan Allah siapkan :
# 12 pemimpin yang mewakili 12 suku
# sejumlah orang-orang = 630.550 orang (dari 12 suku Israel) yang SIAP jadi TENTARA, pasukan perang

20 tahun keatas merupakan umur yang dianggap :
  • Sanggup berperan dengan baik
  • Bisa berdiri tegak dalam suatu latihan kemiliteran
  • Mampu menjadi laskar yang tangguh
  • Pria-pria yang siap menerima tanggung jawab dari kecil hingga besar

Mari kita melihat anak-anak kita (cewek maupun cowok) bawalah mereka di usia 20 tahun memiliki kriteria-kriteria diatas. Pastikan anak-anakmu siap secara jasmani dan rohani terhadap tantangan jaman dan kesulitan hidup masa kini.
Tuhan memanggil anak-anakNya di umur 20 tahun (entah sebagai hamba-hamba Nya, atau kaum professional). Tuhan RINDU melatih sendiri generasi ini menjadi anakNYA yang militant, yang hanya berbuat TEPAT seperti yang diperintahkan Tuhan.
Hidup di akhir jaman seperti sekarang ini, kita anak-anak Tuhan HARUS siap untuk berPERANG (terutama dialam rohani melawan musuh-musuh yang TIDAK terlihat secara kasat mata tetapi sangat menentukan kemenangan akhir) baca Efesus 6 : 10-20. Kemampuan tidak muncul sendiri tetapi HARUS diasah, dilatih dan digunakan secara tepat

Tetap semangat!


Renungan Alkitab per pasal Kejadian-Wahyu by. Irene Yossica

3 comments:

  1. Typo kayak e ya bro,, totalnya 630.550 (Bilangan 1: 46). Btw, thx renungannya. GBU

    ReplyDelete
    Replies
    1. berjumlah enam ratus tiga ribu lima ratus lima puluh orang. Bilangan 1:46 TB

      Delete
    2. shalom :D
      Thanks sudah membaca, akan saya revisi.
      benar itu typo..

      Delete

Please kindly comment at this place :D