Friday, October 9, 2015

Renungan Harian Seri Kejadian Pasal 22

Kejadian
PASAL 22

Abraham Bapak IMAN segala bangsa. Setiap gelar yang diberikan kepada kita pasti ada UJIAN yang harus dilewati, demikian juga Abraham diuji.
Ujian Abraham :
1.     Ambilah anakmu yang tunggal. Untuk saat ini sangat relevan karena diantara kita juga punya anak 1 atau 2 saja. Tetapi ketika diminta oleh Tuhan? Bukan saudara kandung, melainkan sahabat kita Yesus yang telah menjadi Juruselamat kita.
Reaksinya : menolak? Marah? Tidak hadir pada waktu yang ditentukan?
Reaksi Abraham : Keesokan harinya pagi-pagi bangunlah Abraham kemudian … (ay. 3). Ia tidak member komentar apapun atas permintaan Tuhan. Hanya MELAKUKAN.
2.    Perjalanan yang jauh 3 hari, sudah memberi masih harus menempuh jarak yang jauh. Tetapi Abraham TIDAK menunjukkan sikap hati yang bersungut-sungut. Memberi adalah pengorbanan, hati kita pasti sakit.
Bertanyalah Ishak “Bapa, api dan kayu sudah ada tapi dombanya dimana?” Apabila anak kita yang bertanya demikian padahal dirinya sendiri lah yang akan dikorbankan, apakah hati kita tidak menangis?
3.    Iman Abraham diUJI lagi sampai lokasi Abraham langsung menyusun mezbah, tidak pakai bertanya atau meragukan apakah hal ini dari Tuhan padahal dia sudah menunggu 20 tahun. Ishak ditaruh diatas mezbah tersebut, hingga akhirnya malaikat berkata “Jangan kau apa-apakan dia, sekarang Aku TAU engkau TAKUT akan Allah, engkau TIDAK segan-segan menyerahkan anakmu yang tunggal”.
Dari Kejadian pasal 12-21 kehidupan Abraham sudah menunjukkan keTAATannya pada Tuhan, tetapi di pasal 22 ia di UJI lagi untuk memastikan apakah anak yang engkau kasihi rela dikembalikan kepada Tuhan.
Apakah yang anda kasihi itu? Mobil, rumah, uang, anak, berlian, sesuatu yang paling anda utamakan yang mengambil tempat dihati kita. Kalau diminta atau diambil Tuhan, apa reaksimu?
Abraham LULUS ujian dapat gelar “Bapa Iman Segala Bangsa”

“Diberkatilah orang yang mengandalakan Tuhan, yang tidak ragu akan pengaturanNya, yang mengasihiNya melebihi segala yang ada padamu”

Renungan Alkitab per pasal Kejadian-Wahyu by. Irene Yossica

2 comments:

Please kindly comment at this place :D