Wednesday, September 21, 2016

Renungan Harian Seri Yosua Pasal 18

Yosua
PASAL 18
Pembagian sisa tanah

Disini kami mencuplik dari Yosua 13 : 13 “Semangat dan daya juang Yosua TIDAK dimiliki oleh generasi berikutnya dari 11 suku Israel”, ini terbukti orang Israel TIDAK menghalau orang Kanaan dari antara mereka sampai sekarang.
Ay. 3 Yosua berkata “Berapa lama lagi kamu bermalas-malas, sehingga TIDAK PERGI menduduki negeri yang telah diberikan kepadamu?”
Daya juang untuk merebut daerah milik pusaka sendiri tidak ada karena MALAS, apa lagi untuk orang lain pastinya tidak akan mau.

Manusia cenderung malas, menghindar, tidak mau sulit.
Ingat saudara-saudara ku sekalian, TUhan MAU kita RAJIN, menghadapi BUKAN menghindar, memperjuangkan bukat takut kesulitan. Maka dari situlah baru bisa mendapat jarahan!

Selalu memanage setiap langkah kita kedepan. “HANYA dengan PERENCANAAN engkat dapat berperang” – Amsal 24 : 6a, dan hasilnya maksimal.
Mintalah Tuhan “Kemampuan untuk BERPERANG dan merebut arealmu, menang terhadap raksasa-raksasa di dalam kehidupanmu”

Sering kali kita berpikir, buat apa peperangan rohani? Diam-diam iblis diusik, ini hal yang salah. I Petrus 5 : 8-9a, “Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-ngaum dan mencari orang yang dapat ditelannya”. Jadi jika anda malas berperang maka iblis PASTI akan menelanmu. Makanya di ayat 9a. LAWANLAH dia dengan IMAN yang TEGUH, yaitu kita bersama-sama dengan Tuhan maka pasti menang!

Selamat berjuang dan jadilah pemenang-pemenangnya Tuhan

Renungan Alkitab per pasal Kejadian-Wahyu by. Irene Yossica

No comments:

Post a Comment

Please kindly comment at this place :D